Hp tiba-tiba mati dan tidak bisa nyala lagi memang menyebalkan, apalagi baterai tanam, semakin susah deh menanganinya. Untuk itu admin akan berbagi cara mengatasi hp mati total baterai tanam.
Nah admin sudah menyediakan beberapa cara, apabila cara satu tidak berhasil, kamu bisa coba cara selanjutnya.
Oh ya, cara memperbaiki hp mati total dan tidak bisa dicas yang admin bagikan ini cara basic atau dasar ya, atau bisa dibilang pertolongan pertamanya.
Semoga saja cara ini berhasil diterapkan dihp kamu yang tidak bisa nyala. Namun apabila masih tetap tidak bisa, solusi terakhir ya dibawa ke service center atau tukang service langganan kamu.
Cara Memperbaiki Hp Mati Total Tidak Bisa Nyala
Cara-cara yang admin sampaikan ini sangat mudah dan bisa dipraktekkan untuk semua merk dan tipe hp Android.
Oke langsung saja simak tutorial cara mengatasi hp mati total baterai tanam berikut ini:
#Cara 1: Mengatasi Hp Baterai Tanam Mati Total dengan Tekan Tombol Power Selama Beberapa Detik
Cara mengatasi hp tiba-tiba mati dan tidak bisa dinyalakan lagi yang pertama adalah dengan menahan tombol power selama beberapa detik.
Terkadang hp mengalami freeze ngehang atau ngelag yang membuatnya seolah-olah mati atau tidak mau nyala.
Nah untuk itu kamu perlu melakukan restart hp kamu. Pada hp dengan baterai copot caranya sangat mudah, hanya perlu copot dan pasang kembali baterainya.
Namun karena untuk kasus ini baterainya tanam, cara termudahnya adalah dengan menahan tombol power selama beberapa menit sampai hp merespon.
Apabila dalam kurun waktu 5 menit tidak juga ada tanda-tanda hp mau menyala, kamu bisa coba cara selanjutnya berikut ini.
#Cara 2: Hp Mati Total Karena Baterai 0% Dengan Ganti Kepala Cas
Terkadang ketika daya hp habis atau tidak tersisa dayanya sama sekali alias 0%, ketika dilakukan proses pengecasan hp tidak muncul indikator yang menunjukkan proses pengisian sedang berlangsung.
Nah hal tersebut bisa terjadi karena sistem mengalami corrupt atau kerusakan akibat tidak menerima daya sama sekali.
Cara mengatasi hp mati total tidak bisa dicas versi gampangnya sebagai berikut:
- Membiarkan hp kamu tetap dalam posisi sedang dicas selama beberapa jam. Biasanya butuh waktu sedikit lama untuk hp merespon proses pengisian.
- Jika tidak berhasil, kamu bisa coba mengganti kepala charger hp mu dengan kepala charger hp lain yang memiliki angka Ampere lebih besar.
Biasanya nilai Ampere sudah tertera pada setiap kepala charger.
#Cara 3: Lepas Semua SIM Card dan SD Card
Apabila cara diatas masih tidak bisa, selanjutnya kamu bisa coba cara yang sama namun dengan melepaskan SIM Card dan juga SD Card.
#Cara 4: Cek Kondisi Layar Hp yang Mati Total
Di beberapa kasus, hp yang mati itu sebenarnya tidak mati dalam artian mesinnya mati. Namun karena layarnya yang mati.
Nah untuk mengeceknya cukup mudah, kamu bisa coba untuk menelpon hp kamu dengan aplikasi seperti Whatsapp misalnya.
Apabila tersambung, berarti bisa dipastikan kalau terjadi kerusakan pada layar hp kamu.
#Cara 5: Hubungkan Hp yang Tidak Mau Nyala ke PC/Komputer
Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan menghubungkan hp kamu ke PC atau komputer atau laptop dengan menggunakan kabel data.
Biarkan hp kamu terhubung selama sekitar 15 menit. Setelah itu dalam kondisi hp masih terhubung ke PC/komputer, tahan tombol power selama beberapa detik.
Semoga setelah melakukan hal tersebut hp kamu bisa menyala kembali.
Namun apabila tidak juga berhasil, saran saya adalah dengan membawanya ke service center resmi atau tempat service terpercaya.
Sebenarnya ada beberapa cara lain seperti misalnya mengatasi hardbrick, namun cara tersebut cukup ribet dan beresiko tinggi apabila dilakukan orang awam. Untuk itu admin tidak menyarankan hal tersebut.
Nah itu dia cara mengatasi hp mati total baterai tanam yang mudah untuk dipraktekkan oleh pemula.
Jika kamu ada pertanyaan jangan sungkan untuk komen dibawah ya.