Di artikel lambetekno kali ini, kita akan membahas tentang cara mengatasi kartu SD rusak di android, kartu SD (sdcard) atau sering kita sebut sebagai memori eksternal ini merupakan alat penyimpanan luar yang sangat diperlukan atau dibutuhkan oleh para pengguna smartphone.
Walaupun kini banyak keluaran produk-produk smartphone baru yang menyongsong penyimpanan memori internal yang cukup besar tetapi untuk para pengguna yang membutuhkan memori lebih juga masih banyak guna untuk menyimpan file atau data-data nya yang menurutnya perlu di simpan di memori eksternal.
Seiring penggunaan diatas, tetap masih ada masalah yang dialami oleh para pengguna smartphone yang menggunakan memori eksternal (sdcard) tersebut.
Yakni tidak bekerjanya memori tersebut di dalam smartphone kita atau tidak bisa terbacanya file didalam memori tersebut. Dengan masalah tersebut kita kesulitan ketika kita hendak memindahkan data yang ada dalam memori tersebut.
Ok langsung saja, lambetekno.com akan jabarkan tentang cara mengatasi kartu SD rusak di Android dan cara memperbaiki kartu memori yang minta diformat, berikut penjelasannya :
Cara Mengatasi Kartu SD Rusak di Android
#1. Bersihkan Dahulu Memori Anda
Cara yang pertama untuk mengatasi kartu memory card tidak terdeteksi atau rusak adalah dengan cara mengeluarkan kartu sd-card anda dari smartphone. Pastikan anda sudah menonaktifkan smartphone anda terlebih dahulu.
Kemudian bersihkan lempengan yang berwarna emas atau tembaga kecil yang Nampak, dengan pembersih atau penghapus pensil yang berwarna putih. Gosok perlahan sampai sekiranya sudah bersih.
Jika anda sudah melakukan hal tersebut, kemudian anda coba pasang kembali sd-card anda ke dalam smartphone anda, lalu coba anda periksa apakah sudah terdeteksi atau belum.
Itu tadi cara memperbaiki kartu memori yang rusak tanpa memformat, jadi kalau sobat tidak ingin kehilangan data-data sobat silahkan praktekan terlebih dahulu cara yang pertama diatas.
Baca juga: 5 Cara Mengatasi Penyimpanan Android Penuh Tanpa Root
#2. Lakukanlah Format di Smartphone Anda
Untuk cara yang kedua ini adalah dengan cara anda melakukan format SD-Card anda di dalam smartphone anda sendiri, bertujuan untuk menghapus file file yang berkemungkinan bisa menyebabkan terjadinya tidak terdeteksinya sdcard anda di dalam smartphone anda, atau bisa dikatakan sebagai virus . Caranya sebagai berikut:
- Masuk ke setting
- Pilih menu storage
- Dan kemudian anda bisa memilih hapus sdcard (Erase SD Card)
Setelah anda melakukan cara tersebut otomatis sdcard anda akan kembali seperti baru. Biasanya apabila SD-Card dalam keadaan rusak saat sobat hubungkan ke pc maka kartu sd rusak minta format, untuk itu apabila ada PC/Komputer/Laptop bisa juga digunakan, lebih lengkapnya ada di cara nomor 3.
#3. Mengecek Error Melalui PC atau Komputer
Untuk cara yang ketiga ini anda bisa melakukannya dengan cara mengecek sdcard anda dari smartphone ke PC atau Komputer dan tentunya menggunakan kabel data. Caranya sebagai berikut:
- Sambungkan smartphone android anda ke PC/ Komputer menggunakan kabel data
- Dan pastikan android kamu terhubung Mass storage mode [MSC], bukan untuk Media transfer mode [MTP] atau yang lainnya.
- Setelah itu anda bisa membuka windows explorer kemudian klik kanan pada Drive di kartu memori, setelah itu kemudian anda pilih Properties > Tools > Error Checking, setelah anda melakukannya tunggulah beberapa saat hingga semua proses pengecekan selesai.
- Setelah selesai pengecekan anda bisa meng-eject sd-card anda dan periksa kembali di smartphone anda apakah sudah terbaca atau belum.
Nah untuk cara memperbaiki sd card yang tidak bisa diformat lewat android, bisa juga memakai cara diatas yaitu dengan melakukan pengecekan melalui PC, maka nanti apabila ada masalah pada Sd-Card sobat, akan muncul notifikasi untuk melakukan pemformatan.
Selamat mencoba semoga bisa membantu anda dan sdcard anda kembali normal seperti sediakala tanpa terkendala masalah lagi.
Nah, itu dia pembahasan kita mengenai Cara Mengatasi Kartu SD Rusak di Android dan cara memperbaiki memory card yang tidak terbaca sama sekali, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk share ke teman-teman yang lain jika artikel ini bermanfaat ya. Terima kasih.
lama nunggu nya Di error checking jadi gk bisa diandalkan
Jika dikomputer Kartu SD nya terdeteksi dan setelah di cek di HP masih tidak terdeteksi. Maka apakah yang harus saya lakukan
Kemungkinan slot Micro-SDnya rusak bang itu
Saya pke sd card kpasitas 1TB,tp knpa gk bisa d isi smua,,apa ini jg kna virus